Talk Show Bio Oil " Happy Skin, Beautiful Inside Out"
11:47 AMKalau kalian sering mantengin postingan-postingan beauty blogger, pasti kalian sudah pernah baca tentang produk Bio Oil ini. Sayangnya, sekalipun sudah banyak sekali teman-teman blogger yang mereview dan membeli produk ini, saya sendiri agak telat joining the crowd dan malah belum pernah mencoba Bio Oil sama sekali. Kebetulan pada event nya BB Meet Up 2 di Senayan City kemarin, Bio Oil ikut berpartisipasi dan mereka mengundang Indonesian Blogger termasuk saya ke acara Bio Oil Talk Show "Happy Skin, Beautiful Inside Out" yang merupakan bagian dari Senayan City Beauty Showcase 2015.
Talk Show Bio Oil dimulai dengan registrasi para blogger yang berlangsung dari jam 16.00 sampai dengan 17.00. Kebetulan tempat registrasi nya di area bazar BB Meet Up, karena saya sendiri datang lebih cepat saya jadi bisa ketemuan dan say hi dengan beauty blogger sudah datang duluan. Sekitar pukul setengah empat lebih, kami semua turun ke lantai 1, tepatnya ke area Atrium Senayan City untuk mengikuti Talkshow Bio Oil.
MC untuk event ini adalah Carnelline dari WhileYouOnEarth.blogspot.com (ternyata selain jadi beauty blogger, ci nellin punya sampingan job jadi MC juga, hehehe) dan menghadir kan 2 pembicara dari PT. Radiant Sentral Naturindo (Distributor Resmi Bio Oil di Indonesia), yaitu: Ms. Tiara Dwijayanti Lestari (Corporate Spokeperson) dan Ms. Nurhayatini (Product Manager).
Bagi kalian yang belum tahu, Bio Oil adalah produk spesialis perawatan kulit yang membantu memperbaiki tampilan pada scars dan strectch marks. Seiring dengan perkembangannya, bahan yang diformulasikan pada Bio Oil juga dapat digunakan untuk warna kulit yang tidak merata, penuaan, dan kulit kering.
Ditengah-tengah acara, Tim Bio Oil mengundang 2 blogger yaitu Reihan Putri dan Mba Witha untuk naik ke atas panggung. Kebetulan kedua blogger ini telah menggunakan produk Bio Oil dan merasakan sendiri manfaatnya. Bagi Reihan Putri yang sering disapa Reiiput, pemakaian Bio Oil selama beberapa waktu dapat menghilangkan bekas jerawat di wajahnya. Berbeda dengan Mba Witha yang mengatakan bahwa Bio Oil mampu mengurangi strech mark diperutnya yang timbul pada saat kehamilan.


Lalu acara pun memasuki sesi tanya jawab. Ada dua pertanyaan yang saya kira cukup menarik: Pertama, apakah bio oil ini cocok dipakai oleh wajah yang cenderung berminyak? Ms. Nurhayatini menjelaskan bahwa Bio Oil, sekalipun memiliki bahan dasar minyak, diformulasikan untuk cepat menyerap kedalam kulit, sehingga orang-orang yang punya tank-oil diwajahnya seperti saya tidak perlu khawatir saat menggunakan produk ini. Pertanyaan kedua, apakah Bio Oil dapat menghilangkan keloid? Kembali Ms. Nurhayatini menjelaskan bahwa Bio Oil dapat melunakan jaringan di sekitar kulit yang menggelembung akibat keloid sehingga mampu membantu penyembuhan keloid, namun tidak menghilangkan keloid itu sendiri
2 comments
Nice post dear, tempat acaranya oke juga ya . Btw aku juga lagi rutinin pake ini sih dan hasilnya awesome .
ReplyDeleteoh ya? wah jadi semangat mau make bio oil nih. kebetulan ada luka bakar di paha aku, mudah-mudahan bisa ilang pake bio oil ya...
Delete